Tutorial jilbab pesta tiga warna simpel
Tutorial cara memakai jilbab tiga warna ini sangatlah mudah tapi hasilnya cukup cantik dan cocok untuk dipakai saat acara pesta. Untuk memakai jilbab ini yang kita butuhkan adalah ciput warna coklat muda, ciput brokat warna biru, jilbab paris warna coklat muda, jilbab pashmina warna orange, dan peniti.Cara memakai jilbab :
- Pakai ciput coklat muda untuk menutupi kepala dan rambut sehingga tidak terlihat dan lebih rapih.
- Di atas ciput coklat pakailah ciput brokat warna biru
- Kemudian pakai jilbab paris coklat muda dengan cara lipat jilbab paris menjadi setengah bagian terlebih dahulu.
- Pakai jilbab dengan bagian ujung kanan panjang dan ujung kiri pendek.
- Bawa ujung jilbab pendek ke depan menutup bagian dada.
- Putar bagian jilbab panjang memutari leher, sematkan dengan peniti di bawah telinga.
- Pakai jilbab pashmina warna orange dengan kedua ujung sama panjang lalu ikat di bagian tengkuk belakang kepala lalu tarik kedua ujung ke samping
- Buat kedua ujung tersebut menjadi bunga, sematkan dengan peniti atau jarum pentul.
Tutorial jilbab pesta tiga warna simpel
0 comments:
Post a Comment